HINDARI KESALAHAN FINANSIAL INI DEMI MASA DEPAN MU

1.  Menghabiskan banyak uang untuk lifestyle

    Kesalahan ini biasanya terjadi pada kamu yang fresh graduate dan baru menerima gaji pertama dari hasil kerja keras sendiri, dan kamu menghabiskan banyak sekali untuk lifestyle, gaji seorang fresh graduate bisa di katakan lumayan untuk mencukupi kebutuhan hidup, tapi jika kamu mengikuti gaya hidup mewah seperti makan di mall, belanja padahal gaji kamu tidak akan cukup mengikuti lifestyle kamu.

    Alhasil kamu bakalan tidak punya tabungan karena semua gaji yang kamu dapatkan bisa habis di karenakan gaya hidup kamu yang melebihi pendapatan kamu, hal ini juga di sebabkan pengaruh lingkungan, jika teman-teman kamu mengikuti gaya hidup yang mewah yang kamu fikir mengikuti lifestyle itu adalah hal lumrah, padahal itu adalah sebuah kesalahan.

2.    Tidak punya tabungan

    Kesalahan ini sangat berkaitan dengan kesalahan yang pertama, karena untuk menutupi biaya hidup yang mewah, jadinya gaji yang kamu dapatkan setiap bulannya menjadi pas-pasan dan tidak punya tabungan sama sekali di akhir bulan, meskipun kamu menyadari kayak ada yang salah “tiap bulan kok habis terus ni gaji”.

    Gimana seandainya di saat itu kamu butuh uang untuk keadaan mendesak dan kamu tidak memiliki tabungan darurat, maka kamu pasti akan sibuk mencari pinjaman untuk memenuhi kebutuhan mendesak tersebut, siapapun pasti pernah mengalami hal ini.

    Akan ada titik dimana kamu merasa bahwa menabung itu penting dan akhirnya kamu memutuskan untuk mulai menabung, mulailah menabung sedini mungkin karena ini adalah kebiasaan positif yang dapat membantu kita di saat mendesak

3.    Terlalu mengabiskan banyhak uang untuk “ pengalaman”

    Pasti kamu sering mendengar kata-kata yang sering di lontarkan para millenial yaitu “spend your money on experience not thing” kalau di bandingkan pengalaman dengan barang sebaiknya memang pengalaman, contoh seperti traveling yang memang bisa membuka wawasan dan pikiran kepada hal yang baru sehingga cara fikir kita pun berubah

    namun kita harus sadar diri juga dalam mengelola keuangan dalam membeli “pengalaman” tersebut, memang pengalaman itu penting tetapi sesuaikan budget dengan yang kamu miliki, jadilah smart traveller.

4.     Tidak punya rencana keuangan

    Sebaiknya setelah gajian langsung kamu memutuskan berapa uang yang harus kamu tabung tiap bulannya, dan langsung di pisah atau sisihkan ke rekening yang lain, perencanaan keuangan tidak hanya di lakukan untuk pengeluaran regular bulanan tetapi juga untuk pengeluaran yang sifatnya besar

    misalnya kamu mencari kontrakan rumah untuk kamu tempati tahun depan makan harus pikirkan budget kamu berapa dan saat kamu mencari kontrakan tersebut harus sesuai dengan budget yang sudah kamu tetapkan.

5.     Hanya bergantung kepada satu sumber penghasilan

    Sama seperti kebanyakan orang pada umumnya tidak ada yang salah hanya memiliki satu sumber penghasilan, bergantung hanya pada gaji bulanan dan berharap bahwa pendapatan yang selalu kamu terima akan selalu stabil tiap bulannya.

    Harusnya kamu sadar apa yang akan terjadi jika kamu di keluarkan dari pekerjaan, makanya kita perlu pikirkan bagaimana caranya supaya kita tidak bergantung kepada satu sumber penghasilan saja 

    Memiliki beberapa sumber pendapatan itu banyak manfaatnya , yang pertama tentu untuk menghindari ketidakpastian pekerjaan kita dan yang kedua dapat juga meningkatkan nilai pendapatan dan tabungan kita, para ahli juga sering mengingatkan “ jika pendapatan pertama kamu mendapati ketidakstabilan maka kamu masih punya pendapatan yang lain.

 


Belum ada Komentar untuk "HINDARI KESALAHAN FINANSIAL INI DEMI MASA DEPAN MU"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel